- 06/05/2022
- Posted by: manager
- Category: Marketing, Digital Marketing, Riset Marketing, Feasible Study
Kali ini Groedu Internasional consultant di Surabaya, Jakarta, Semarang, Jogjakarta, Palembang, Banjarmasin, Denpasar dan Makassar akan mengulas beberapa produk yang mendapat manfaat dari ulah dan keisengan dari Nitizen dalam mengubah gambar dalam pakajing atau yang lainnya. Sehingga produsen tidak perlu lagi banyak mengeluarkan anggaran karena promosi sudah dilakukan oleh Nitizen hingga viral. Sebut saja produk yang telah melegendaris seperti biskuit Khong Guan dan sirup Marjan. Seperti yang kami kutip dari tulisan Yuswohadi katanya “ Banyak brand beriklan masif di saat lebaran… Tapi tak banyak brand yang mendapat tempat khusus di hati konsumen seperti biskuit Khong Guan dan sirup Marjan. “
Baca juga artikel : Meningkatklan penjualan melalui strategi Omni Channel
Memang tidak gampang brand mencapai posisi PREVILEGE seperti kedua produk yang disebutkan diatas. Ada faktor strategi, momentum, juga hoki yang membuat keduanya standout. Yang membuat mereka melegenda dan ikonik bukanlah karena mereka banyak beriklan. Tapi justru karena UGC (user-generated content) yang dikreasi oleh netizen dalam bentuk MEME or STORY tiap kali bulan puasa atau lebaran tiba.
Survei Nielsen mengonfirmasi bahwa konsumen percaya pada word of mouth (WOM) yang di-trigger oleh UGC. Sementara hanya 20% konsumen yang percaya iklan. Itu sebabnya WOM adalah alat pemasaran yang paling IMPACTFUL dibanding yang lain. Tak hanya ampuh, WOM juga sangat murah: LOW BUDGET, HIGH IMPACT.
Khong Guan misalnya, kini sudah jarang beriklan. Tapi tiap datang lebaran, meme n story-nya viral dengan versi2 terbaru karya netizen. Produk kategori berikut ini yang termasuk “sensitif” terhadap isu Ramadan/Lebaran seperti:
– Biskuit
– Sirup
– Mie instan
– Cat tembok
– Sarung
– Obat maag
– Department store
Kalau brand Anda masuk kategori terasebut, maka Anda punya kans untuk mengikuti jejak Khong Guan dan Marjan. Untuk menjadi brand yang melegenda dan ikonik oleh kekuatan WOM. Semoga artikel ini bermanfaat bagi pembaca, apabila pembaca membutuhkan pendampingan dalam pemasaran, penyusunan tim penjualan, Omni channel strategi, software distribusi dan SOP management Distributor, silahkan kontak kami DI SINI.